JA Cell Jl. Raya Anggrek Telp. (0382) 2426654 Maumere - Flores - NTT

Friends

Subscribe

Categories

Translate

Cuteki ecards

Get Visitors - WORKING

Popular Posts

Be our fan on facebook

Ads

Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts

About Me

Cara Memperbaiki Tombol Keypad HandPhone

Cara Memperbaiki Tombol Keypad HandPhone

Posted by Nofrianto on 07:04 PM, 27-Feb-13 • Under: Reparasi
hp1.jpghp2.jpghp3.jpghp4.jpg
Kerusakan yang sering terjadi pada HP umumnya tombol keypad tidak berfungsi (macet). Tombol keypad HP yang tidak berfungsi ini disebabkan karena jalur PCB keypad kotor. Cara memperbaikinya sangat mudah, simpel dan sederhana sekali. Bentuk fisik tombol keypad lihat gambar no 4 diatas.
Tombol keypad terbuat dari logam tipis yang berfungsi sebagai penghantar arus listrik (konduktor). Logam konduktor ini terbungkus kertas tipis yang berlapis plastik. Kertas berlapis plastik ini berfungsi untuk melindungi jalur PCB keypad dari kotoran atau debu agar tidak lengket (menutupi jalur keypad).
Prinsip kerja tombol keypad ini cukup sederhana. Tombol keypad adalah tombol perintah yang akan melewatkan atau menahan arus (yang berisi perintah) ke bagian blok program. Ketika kita menekan tombol, logam konduktor ini lengket pada PCB keypad (yang bentuknya bulat) sehingga arus (berupa perintah) akan mengalir lewat logam konduktor membawa perintah tersabut menuju ke bagian program. Saat tombol kita lepaskan arus akan berhenti, sehingga tidak ada perintah yang di import ke bagian program.
Jika logam konduktor atau jalur PCB keypad ini kotor, maka tombol keypad ini tidak akan berfungsi secara normal. Cara memperbaiki tombol keypad yang tidak berfungsi itu ikuti petunjuk berikut:
1. Buka semua cassing HP
2. Buka kertas plastik yang melekat pada PCB mainboard.
3. Bersihkan jalur PCB keypad yang tidak berfungsi itu dengan Thinner hingga benar-benar bersih
4. Bersihkan juga logam konduktor yang menempel pada kertas berlapis plastik itu dengan kain tipis atau tisu
5. Setelah semuanya selesai pasang kembali kertas berlapis plastik ini pada PCB mainboard
Silahkan Anda coba sendiri, semoga berhasil !!!!!


sumber :  http://nofricela.mywapblog.com/cara-memperbaiki-tombol-keypad-handphone.xhtml
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Handphone / KEYPAD / Memperbaiki / Tombol dengan judul Cara Memperbaiki Tombol Keypad HandPhone. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jacellmaumere.blogspot.com/2013/06/cara-memperbaiki-tombol-keypad-handphone.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Sabtu, 29 Juni 2013

Belum ada komentar untuk "Cara Memperbaiki Tombol Keypad HandPhone"

Posting Komentar